Rabu, 06 November 2013

Oknum TNI Kabur dari Sel Tahanan Denpom Manado saat Listrik Padam


TRIBUNNEWS.COM, MANADO, Selasa, 5 November 2013 13:08 WIB, Laporan Wartawan Tribun Manado Kevrent Sumurung- Oknum anggota TNII, Prajurit Kepala (Praka) Supral, yang menjadi tahanan Detasemen Polisi Militer (Den Pom) VII/1 Manado, berhasil melarikan diri saat terjadi pemadaman listrik.

Peristiwa tersebut, terjadi pada Jumat (1/11/2013) pekan lalu. Hingga Selasa (5/11/2013), Praka Supral masih dalam upaya pengejaran. Hal itu, seperti yang diungkapkan Komandan Den POM Manado, Letkol CPM Nyoman Arnita.

"Masih dalam pengejaran. Tunggu saja nanti saya infokan penangkapannya," katanya. Saat ditanya apakah mempunyai target untuk menangkap Supral, Arnita enggan memastikannya. "Yang pastinya secepatnya. Jadi tunggu saja yah," ucapnya lagi.

Menurut informasi yang dihimpun, Praka Supral sebenarnya tak sendirian ketika berupaya kabur dari terungkunya. Ia melarikan diri bersama seorang tahanan lain bernama Serma Asmir, Jumat dini hari.

Kejadian tersebut berawal ketika terjadinya pemadaman listrik. Saat itu, markas POM yang ada di Tikala, mendadak gelap gulita dengan disertai hujan serta angin kencang. Kesempatan ini tak disia-siakan keduanya. Teralis sel dirusak hingga bengkok.

Supral kali pertama melarikan diri dan kemudian disusul oleh Asmir. Pada saat kejadian tersebut, sebanyak 7 anggota POM sedang berjaga. Mereka curiga ketika melihat bayangan seseorang.

Mendapati hal yang aneh, seorang petugas kemudian berteriak dengan menyampaikan ada tahanan yang lari sementara petugas yang lain menuju lokasi bayangan tersebut.

Betul saja, mereka kemudian mendapati Asmir yang masih berada di halaman POM dan hendak melarikan diri. Sayangnya Praka tak berhasil ditangkap karena sudah terlebih dahulu lari dari markas POM Manado. (Editor: Reza Gunadha & Sumber: Tribun Manado)