Jumat, 15 November 2013

4.500 Anggota TNI AD Diterjunkan untuk Bersihkan Ciliwung

Kamis, 14 November 2013 , 11:03:00 WIB, JakartaBagusCom. Joko Widodo bersama Asistem Teritorial Kepala Staf AD, Mayor Jenderal Meris Wiryadi kembali menyusuri sungai Ciliwung dimulai dari Jalan Latumenten, Tambora, Jakarta Barat, Kamis (14/11) pagi. Ini kali kedua setelah dua bulan lalu mereka menyusuri kali yang sama.

Mayjen Meris menuturkan, aksi patroli sampah antara Pemprov DKI dan TNI AD ini dapat menjadi contoh bagi masyarakat untuk peduli terhadap kebersihan Kali Ciliwung.

"Kalau sampah dibersikan kan Kali Ciliwung jadi bersih. Enak dilihatnya. Saya yakin masyarakat bisa melakukannya," ujar Meris.

Meris menambahkan, setidaknya ada 4.500 personil TNI AD yang dikerahkan dalam kegiatan ini. Selain itu, ada 2.500 unsur masyarakat dan 500 personel dari Dinas Kebersihan DKI pun turut dilibatkan. Patroli kali ini akan dibagi menjadi empat bagian. Dimulai dari Ciliwung di Pluit, Jakarta Utara sampai ke Pintu Air Manggarai, Jakarta Selatan.

"Tahap pertama dimulai dari Pintu Air Manggarai sampai ke Jembatan Tinggi. Tahap kedua dari jembatan Tinggi sampai ke Roxy. Tahap ketiga dimulai dari Roxy hingga ke Kali Jodoh. Dan terakhir dari Kali Jodoh ke Pluit," jelas Meris.[wid]
Laporan: Elitha Tarigan