PIMPINAN tertinggi TNI AD Jenderal Moeldoko
kemarin berkunjung ke Mako Kopassus Cijantung, Jakarta Timur. KSAD menerima
penganugerahan brevet komando kehormatan dan menerima baret merah sebagai
simbol.
Moeldoko mengaku sangat bangga dengan Kopassus sebagai
satuan elit. Dia meminta seluruh prajurit baret merah tak kecil hati dengan
peristiwa Cebongan. Sebaliknya, justru harus memberi dukungan. "Mari, kita
doakan, mereka adalah bagian dari TNI," kata Moeldoko.
Moeldoko memuji sikap ksatria para penyerang yang
mengakui perbuatannya. "Mereka juga dicintai oleh rakyat, kita jangan
patah semangat," kata mantan Pangdam Tanjungpura itu.
Prestasi Kopassus, lanjutnya, sudah harum di level
internasional. "Kalau ada pelanggaran hukum, sudah jelas konsekuensinya,
yakni di pengadilan. Dan adik-adik kita sudah siap menjalankan prosesnya,"
katanya. (rdl), Sumber Koran: Indo Pos
(12 Juni 2013/Rabu, Hal. 08)