Senin, 24 Juni 2013
| 12:21 WIB
Metrotvnews.com,
Pekanbaru: Komandan Satgas Tanggap Darurat Penanggulangan Asap Brigjen TNI
Teguh Rahardjo mengatakan pemadaman kebakaran lahan pada Senin (24/6) akan
fokus di Kabupaten Bengkalis, Riau, melalui darat.
Keputusan diambil
karena kebakaran di daerah tersebut dinilai sangat parah dan terdapat objek
vital minyak dan gas.
"Tenaga dari
darat fokus ke Bengkalis, daerah Mandau yang berbatasan dengan Rokan
Hilir," kata Teguh Rahardjo yang juga Komandan Korem 031/Wirabima di Lanud
TNI AU, Pekanbaru.
Ia mengatakan,
jumlah seluruh personel TNI AD yang dikerahkan ke lokasi sebanyak 381 orang.
Sedangkan tenaga dari Polri berjumlah 200 orang dan dari pemda serta masyarakat
mencapai 300 orang. "Khusus untuk TNI AD jumlah personel 381 orang, termasuk
125 personel yang diperbantukan dari Pekanbaru pada hari ini," ujarnya.
Pemadaman dari
darat tersebut, lanjutnya, akan dibantu oleh helikopter yang akan menjatuhkan
bom air dari udara. Pengerahan pemadaman dari darat juga dilakukan di Kota
Pekanbaru dengan jumlah 35 personel TNI AD, 20 dari Polri dan 40 orang warga.
Kemudian,
pengerahan tenaga di Kabupaten Indragiri Hulu berjumlah 136 personel gabungan,
Kabupaten Kampar 110 personel gabungan, dan Indragiri Hilir sebanyak 176
personel gabungan. (Ant)
Editor: Patna Budi
Utami