Rabu, 29 Mei 2013

Revitalisator Diklat Kemhan

Sebagai prajurit Sapta Marga, Kepala Badan Pendidikan dan Pelatihan (Badiklat) Kementerian Pertahanan (Kemhan), Mayjen TNI Suwarno, S.IP, MSc bertekad mendedikasikan pengalaman dan kemampuan yang dimiliki untuk pengembangan dan kemajuan Badiklat yang dipimpinnya mampu menjawab tanta­ngan dan perkembangan zaman sesuai kebutuhan Kementerian Pertahanandan TNI.

"Kedepan tentu kami memiliki keinginan yang sangat banyak. Namun jika diambil prioritas utama adalah bagaimana lembaga ini mampu menjawab sistem yang sudah digariskan dalam grand strategy di Kemhan,", papar mantan Danpaspampres kelahiran Purworejo, 3 Mei 1955 ini.

Kandidat doktor dari Universitas Brawijaya Malang dan alumni Lemhannas (2007) ini menyebut tantangan yang dihadapi Badiklat tak mudah, "Badiklat sebagai salah satu satuan kerja diantara 13 satker lain yang ada di Kemhan, mempunyai tugas mendidik dan menyiapkan personel Kemhan dan TNI sehingga mampu men­jawab grand strategy yang diinginkan Kemhan dalam bentuk meningkatan kualitas SDM," jelas mantan Pangdam V Brawijaya ini.

Alumni AKABRI tahun 1977 ini menyebut pri­oritas tugas yang dilaksanakan Badiklat pada tahun ini diantaranya melanjutkan revitalisasi penyeleng­garaan diklat berbasis kompetensi guna menjawab sistem sesuai kebutuhan organisasi Kemhan dan TNI.


"Beberapa prioritas kegiatan diantaranya adalah melanjutkan penataan 10 komponen diklat, kemudian melaksanakan diklat baru yakni "National Character Building dan Manajemen Penganggulangan Bencana", serta mengembangkan kerjasama diklat," ujar Anggota Kontingen Garuda XIV Bosnia dan Herzegovina. (***), Sumber Koran: Suara Karya (29 Mei 2013/Rabu, Hal. 01)