Kamis, 30 Mei 2013

Kondisi Larua Membaik Polisi dan TNI Dipulangkan



Rabu, 29 Mei 2013 13:50 WIB

TRIBUNNEWS.COM SIDRAP  -- Ratusan aparat kepolisian dari Sabara Polres Sidrap, Polres Pinrang, dan Brimobda Sulsel, serta  pasukan TNI dari Kodim 1420 Sidrap dan Yonif 721 A Makkasau Pinrang, akhirnya dipulangkan dari Desa Teppo, Kelurahan Larua, Sidrap.

kabar pasukan brimob dan TNI tersebut diungkapkan oleh, Kepala Satuan Reserse dan Kriminal (Kasat Reskrim) Polres Sidrap, AKP Tri Hambodo, Rabu (29/5/2013). " Pasukan sudah ditarik mas, apa lagi setelah adanya perjanjian damai antar kedua kelompok, disaksikan langsung bupati dan unsur muspida setempat," kata Tri.

Tri yang baru beberapa bulan bertugas di Polres Sidrap tersebut, berharap agar tak ada lagi bentrokan susulan. " Mudah mudahan sudah selesai mas dan tidak diperpanjang lagi. Semoga demikian mas," tambahnya. Sebelumnya, ratusan petugas keamanan bersenjata lengkap tersebut diturunkan ke Larua, akibat adanya bentrokan  antara, warga Larua dan Amparita. Minggu (26/5/2013).