Jumat, 05 April 2013

Komisi III Kunjungi Hugo's Cafe & LP Sleman


Kamis, 04/04/2013 10:45 WIB
Bagus Kurniawan - detikNews

Sleman - Komisi DPR RI mendatangi Lapas II B Sleman, Kamis (4/4/2013). Mereka melihat langsung dan mencari informasi berkaitan kasus penembakan 4 tahanan tersangka kasus tewasnya Sertu Heru Santoso. Anggota Komisi III DPR RI yang berjumlah 10 orang dan dipimpin I Gede Pasek dari Fraksi Demokrat dan Adang Daradjatun dari Fraksi PKS. Mereka berasal dari 9 fraksi.

Sebelum mengunjungi LP, rombongan menuju Hugo's Cafe tempat terjadinya penganiayaan Sertu Heru Santoso hingga tewas. Dari Hugo's, rombongan kemudian menuju lapas.

Mereka tiba pukul 10.00 menggunakan bis carteran PO Bimo. Rombongan datang dengan pengawalan ketat Polda DIY. "Kita dari komisi III lengkap 9 fraksi," jawab Pasek singkat saat dicegat wartawan di pintu utama Lapas II B Sleman.

Saat kedatangan rombongan Komisi III, jadwal kunjungan keluarga kepada napi atau tahanan ditiadakan. Pengumuman ketiadaan kunjungan dipasang di jendela kaca selatan pintu utama sejak hari Rabu kemarin. Pengumuman ditandatangani oleh Kasi Binadik dan Gitja, Andreas Wisnu Saputro.

Kedatangan rombongan komisi III dijaga ketat aparat Polres Sleman. Sejumlah calon pembesuk tahanan kecele. Petugas menyampaikan kunjungan ditiadakan.