Senin, 15 April 2013

Lion Air Jatuh ke Laut di Bali Jadi Tontonan Warga



Sabtu, 13/04/2013 16:06 WIB
Lion Air Jatuh ke Laut di Bali Jadi Tontonan Warga

Denpasar - Ratusan warga menyemut di lokasi jatuhnya pesawat Lion Air ke laut dekat Bandara Internasional Ngurah Rai, Bali.Membeludaknya warga yang menonton menyebabkan kemacetan.Warga dari Desa Kedonganan dan kawasan lainnya, menyerbu ke bagian barat landasan pacu Bandara Ngurah Rai.Mereka masuk dari berbagai arah, di antaranya Kedonganan, Sabtu (13/4/2013).Warga antusias menyaksikan pesawat Lion Air yang terbelah di bagian body belakang itu.Kendaraan di lokasi tersebut sulit bergerak.

TNI dan aparat kepolisian kompak menghalau warga yang hendak merangsek mendekat ke lokasi jatuhnya pesawat nahas tersebut.Aktivitas bandara ditutup selama 30 menit.Kecelakaan terjadi sekitar pukul 15.35 Wita.Pesawat rencananya hendak mendarat di runaway tapi entah bagaimana bisa mendarat di laut.Belum diketahui penyebab kejadian ini.