JAKARTA - Kepala
Penerangan Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Kostrad), Kolonel (Inf)
Albiner Sitompul, berharap adanya sinergi yang baik dengan media massa dalam
menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Hal itu disampaikan Albiner
saat berkunjung ke kantor redaksi Sinar Harapan, Senin (9/12) petang. Menurut
Albiner, Kostrad ingin masukan dari berbagai media massa yang ada di Tanah Air
agar bisa menjalankan tugasnya dengan baik.
"Kami juga
ingin belajar, agar kami bisa lebih terbuka, bisa menyampaikan informasi yang
dibutuhkan dengan baik," tutur Albiner.Ia mengatakan, kerja sama Kostrad
dengan media massa akan sangat bermanfaat dalam menjaga NKRI.
Selama ini
beberapa pemberitaan negatif tentang Kostrad bisa muncul karena ada jarak yang
tercipta tanpa sengaja."Kami ingin Kostrad dicintai rakyat.Ibarat perang,
tanpa ada bantuan media, kami sudah kalah.NKRI harga mati itu bukan hanya
slogan.Harus dipelajari terus dan kami jaga bersama," ujarnya.(Bch),
Sumber Koran:Sinar Harapan (10 Desember 2013/Selasa, Hal. 02)