Kamis, 19 Desember 2013

Jelang Pemilu 2014, TNI-Polri Harus Tunjukan Netralitas

Kamis, 19 Desember 2013 06:02, Ditulis oleh  REDAKSI BINPA, MERAUKE - Kepala Staf  Komando Resort Militer 174/Anim Ti Waninggap Kolonel (Inf) Ardiheri mengingatkan kepada seluruh jajaran Tentara Nasional Indonesia dan Kepolisian Republik Indonesia yang bertugas di Kabupaten Merauke untuk menunjukkan netralitas dalam menghadapi pesta demokrasi Pemilihan Umum 2014.

“Kita harus menunjukkan netralitas kepada masyarakat. Jangan berpihak kepada salah satu calon ataupun kandidat. Dengan netralitas Pilpres dapat berjalan dengan tertib dan lancar,” tegas Kasrem dalam sambutannya pada upacara 17-an di Lapangan Mapolres Merauke.

Dengan netralitas yang dimiliki, kata Kasrem, situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di Kabupaten Merauke yang kondusif semakin tercipta. Hal tersebut juga harus didukung dengan kekompakan antara TNI dan Polri maupun Pemerintah Daerah. Kekompakan tercipta melalui silaturahmi atau kebersamaan dalam setiap kegiatan.

Untuk itu, kegiatan seperti upacara 17an agar terus dilaksanakan. “Kegiatan ini bukan seremoni saja, tetapi komunikasi itu harus terjalin dengan baik guna meningkatkan hubungan antara TNI, Polri maupun Pemda,” katanya.

Kasrem menilai secara perlahan gesekan yang terjadi antara anggota TNI dengan Polri sudah mulai berkurang, meskipun masih ada oknum yang kurang disiplin. Misalnya kurang mematuhi aturan berlalu lintas.

“Masih ada oknum-oknum kita yang kurang disiplin, Tidak memakai helm dan surat-surat kendaraan. Saya harap agar semua aparat untuk mematuhi peraturan berlalu lintas dan tetap menjaga komunikasi dengan baik antar institusi,” ucapnya. (Moe/achi/lo1)