Ribuan warga menyambut para pemain Persipura yang
menjadi juara Indonesia Super League (ISL) dalam arak-arakan kemenangan yang
digelar, Sabtu (7/9) pagi.Boaz Solossa turun membawa Piala Replika Juara ISL
disambut ratusan masyarakat yang memasuki Bandara Sentani.
Tim Persipura akan diarak sepanjang 23 kilometer
dari Sentani menuju Jayapura dengan konvoi ribuan kendaraan.
Dalam pantauan SP ribuan masyarakat sudah memadai
jalan, jalan juga ada panggung musik yang terlihat. Setiap kendaraan juga
terlihat memang bendera merah hitam lambang baju tim Persipura.
Media Officer
Persipura, Ridwan Manubun mengatakan, konvoi ini akan berlangsung hingga
sore. "Perjalanan konvoi akan sampai Jayapura pada sore hari.Ini karena
perolehan bintang empat sebagai juara kasta tertinggi sepakbola," ujarnya.
Panglima Kodam XVII Trikora Cenderawasih, Mayor
Jenderal (Mayjend) TNI Christian Zebua saat ditemui SP, Jumat (6/9) mengaku
kaget dengan antusias rakyat Papua yang menyambut Persipura Jayapura.
"Luar biasa antusias masyarakat Papua terhadap
kedatangan tim Persipura Jayapura. Sungguh membanggakan,"ujarnya.[154], Sumber Koran: Suara Pembaruan (07
September 2013/Sabtu, Hal. 25)