Rabu, 11
September 2013 02:00:00
Korps Komando
Pasukan Khusus akan memberikan brevet komando kehormatan pada Kepala Staf TNI
AD Jenderal Budiman dan Menhan Purnomo Yusgiantoro. Pemberian brevet ini
merupakan tradisi korps pasukan baret merah untuk orang-orang yang dianggap
berjasa bagi satuan elite ini.
"Upacara
penyematan brevet komando Kopassus untuk Kasad dan Menhan digelar di lapangan
upacara Mako Kopassus Cijantung. Rencananya upacara mulai digelar pukul 09.00
WIB." kata Kepala Penerangan Kopassus Mayor Achmad Munir, Rabu (10/9).
Sejumlah pihak
yang telah menerima brevet komando kehormatan Kopassus di antaranya Presiden
Susilo Bambang Yudhoyono. Panglima TNI Jenderal Moeldoko, serta mantan Panglima
TNI Laksamana Agus Suhartono dan Jenderal Djoko Santoso.
Brevet
kehormatan biasanya juga diberikan untuk Kapolri dan Kepala Staf TNI AL maupun
TNI AU.
Sebelum menerima
brevet, biasanya ada defile pasukan dan peragaan melumpuhkan teroris dari
Sat-81 Kopassus. Tahun 2011 lalu, Laksamana Agus dan para kepala staf sempat
mencoba merasakan menyergap teroris bersama para pasukan elite itu. [ian]