Selasa, 03 September 2013

Sudah Kantongi Identitas, Polisi Belum Amankan Penembak Syaifullah



Senin, 02 September 2013 | 13:42     


Jakarta - Pelaku penembakan M Syaifullah (16) --warga Cipayung yang tewas tertembak saat terjadi tawuran di depan Komplek Menzikon TNI, Pasar Rebo, Jakarta Timur, pada hari Minggu (25/8) lalu-- hingga kini belum diamankan.

Meski menyatakan telah mengantongi identitas yang dicurigai sebagai pelaku, pihak kepolisian masih mengembangkan, dan menyelidiki kasus ini.

"Ya, memang identitas seseorang yang dicurigai sudah diketahui, tapi ini masih pengembangan," kata Kasat Reskrim Polres Jakarta Timur, AKBP M. Saleh kepada wartawan, Minggu (1/9).

Dikatakan Saleh, pihaknya masih memeriksa dan mengumpulkan berbagai temuan yang ada di lapangan. Berbagai temuan tersebut dapat membantu pihaknya mengungkap kasus ini, dan menangkap pelaku.

"Intinya kasus ini sedang kami dalami. Setiap informasi akan kami olah sebagai kelengkapan penyelidikan," ucapnya singkat.

Ditemui terpisah, Kasubag Humas Polres Jakarta Timur, Kompol Didik Hariyadi mengatakan, untuk mengungkap kasus ini pihaknya bekerja sama dengan Sub Detasemen Polisi Militer (Sub Denpom) 2 Cijantung untuk menangani kasus ini. Hal itu lantaran bentrokan terjadi tak jauh dari Komplek Menzikon TNI.

"Kemarin kan Polres Jakarta Timur dengan Sub Denpom 2 Cijantung sudah melakukan gelar perkara bersama. Selanjutnya, penyelidikan juga dilakukan bersama-sama," katanya.

Selain Syaifullah (16) yang tewas tertembak di bagian punggung, dua orang terluka akibat tawuran ini. M. Rizky (19), seorang warga Ciracas terluka karena terserempet peluru nyasar di bagian paha sebelah kanan. Sementara seorang lainnya yang diketahui merupakan warga Komplek Menzikon TNI bernama Zulham Harahap (38) mengalami luka akibat senjata tajam di bagian kaki sebelah kiri. Sumber : www.beritasatu.com