Kamis,
05/09/2013 - 14:27
CIBINONG,
(PRLM).- Pangdam III Siliwangi Mayjen Dedi Kusnadi meresmikan jembatan gantung
yang berlokasi di Kampung Pajeleran, Kelurahan Sukahati, Kec Cibinong, Kab
Bogor, Kamis (5/9/2013). Pembuatan jembatan tersebut merupakan aplikasi program
TNI khususnya TNI AD dengan melibatkan unsur masyarakat.
“Saya berterima
kasih kepada seluruh jajaran TNI dan masyarakat yang telah membantu proses
pembuatan jembatan ini, selanjutnya kita dari TNI tidak hanya jembatan saja
tetapi ke depannya kita akan membuat dari bidang kesehatan, pendidikan untuk
membantu masyarakat. “ujarnya.
Mayjen Dedi
Kusnadi meminta agar masyarakat sekitar merawat jembatan tersebut agar dapat
bertahan lebih lama sehingga aksesibilitas masyarakat tidak akan terganggu.
“Saya juga
meminta agar Pemerintah Kabupaten Bogor juga dapat membantu merawat jembatan
yang menjadi penghubung antara kelurahan Sukahati dengan Kelurahan Tengah ini,”
katanya.
PLT Sekretaris
Daerah Kabupaten Bogor, Adang Suptandar menyampaikan ucapkan terimakasih kepada
seluruh jajaran anggota TNI yang telah membantu proses pembangunan jembatan
tersebut karena selain meningkatkan sarana dan prasarana yang ada di Kabupaten
Bogor juga dapat membantu masyarakat dalam kehidupan sehari-hari. (A-134/A_88)