Komando Cadangan Strategis TNI AD (Kostrad) siap mengoperasikan tank tempur utama Leopard. Hal itu disampaikan Kepala Penerangan Kostrad Kolonel (Kav) Albiner Sitompul yang ditemui di Markas Kostrad, Jakarta, Senin (16/9).
Albiner Sitompul mengatakan, Kostrad direncanakan menerima tank Leopard pada Oktober mendatang. "Rencana ada dua batalyon tank Leopard. Sarana pendukung, seperti armoured personnel carrier Marder, kendaraan perbaikan, dan trailer, akan datang bertahap," kata Sitompul. Untuk mengoperasikan tank Le-opard, sejumlah prajurit Kostrad sudah berlatih di dalam negeri, Singapura, dan Jerman. (ONG/K08), Sumber Koran: Kompas (17 September 2013/Selasa, Hal. 02)