Senin, 21 Oktober 2013

Mantan Panglima TNI 'Blusukan' Demi Sang Anak



Senin, 21 Oktober 2013 03:09 WIB
Adi Suhendi/Tribunnews.com

TRIBUNNEWS.COM, GUNUNGKIDUL - Mantan Panglima TNI Purnawirawan Jenderal Djoko Santoso turun gunung untuk mendukung anaknya, Andika Pandu Puragabaya, yang maju dalam pemilihan anggota DPR RI 2014.

Djoko Santoso, Sabtu (19/10/2013) malam, blusukan di Dusun Purwo, Desa Karangsari, Semin, untuk mensosialisasikan anaknya kepada masyarakat. Dalam kesempatan itu, Djoko mengajak warga untuk memilih anaknya kalau ingin ada perubahan dalam pembangunan dan demokrasi di Indonesia.

"Saya kesini untuk mewakili anak saya karena dia tidak enak badan,"ucap Djoko, di hadapan warga.

Djoko mengungkapkan, kondisi Indonesia saat ini membutuhkan calon-calon wakil rakyat yang bisa membawa perubahan. Salah satunya, dengan  memilih wakil rakyat yang benar-benar memiliki integritas untuk membawa perubahan.

Untuk itu, kata dia, dengan kehadiran Andika Pandu Puragabaya diharapkan bisa membawa perubahan terutama dalam merubah iklim demokrasi yang ada saat ini.

"Kalau boleh diibaratkan, saya ini kebo nusu gudel. Saya blusukan ke desa-desa untuk bertemu dengan warga,"ungkapnya.

Dia menuturkan, blusukan yang dilakukannya ini merupakan salah satu strategi untuk memenangkan anaknya dalam pemilu. "Saya ini rela menjadi utusan mas Pandu,"ucapnya.

Seusai melakukan sosialisasi di hadapan warga, Djoko yang yang ditanya mengenai rencana pencalonan presiden, enggan untuk menjawabnya. Djoko langsung menunju ke kendaraannya untuk kembali ke Yogyakarta. (Editor: Reza Gunadha & Sumber: Tribun Jogja)