Kamis, 17 Oktober 2013

Kadislitbangad: Juri LCT Harus Jujur, Objektif dan Independen



Jakarta,   Kepala Dinas Penelitian dan Pengembangan TNI Angkatan Darat (Kadislitbangad) Brigjen TNI Rudiono Edi berharap agar para juri Lomba Cipta Teknolo­gi (LCT) dapat memberikan pe­nilaian secara jujur, obyektif, dan tidak memihak serta bersi­kap independen dalam melaku­kan penilaian lomba.

Demikian disampaikan Kadis­litbangad pada acara pengara­han kepada juri Lomba Cipta Teknologi TNI AD TA.2013 yang diselenggarakan di Madislitbangad, Rabu (16/10).Pengara­han ini penting dilakukan, kare­na saat ini, lomba yang diada­kan dalam rangka memperingati hari jadi TNI AD ke-68 telah me­masuki tahap penilaian.

Melalui kriteria juri seperti yang telah disebutkan diatas, diharapkan penilaian lomba dapat dilakukan dengan sebaikmungkin, sehingga hasil akhir­nya nanti, didapatkan produk yang benar-benar berkualitas dan bermanfaat bagi TNI Ang­katan Darat.

Lomba Cipta Teknologi ber­tujuan untuk meningkatkan peran serta seluruh komponen masyarakat dalam mendukung pembangunan kekuatan alat utama dan alat utama sistem senjata (Alutsista) TNI Angka­tan Darat.Walaupun lomba ini baru pertama kali diadakan di lingkungan TNI Angkatan Da­rat, namun animo masyarakat cukup tinggi.Jumlah peser­ta yang mendaftar tercatat se­banyak 131 peserta dan jum­lah naskah sampai dengan ta­hap penilaian ini sejumlah 94 naskah.

Pengarahan dihadiri oleh tim juri Lomba Cipta Teknologi yang terdiri dari Kolonel Inf Hidayat S, Prof Dr Ir Suwarno MT, Dr HeryMochtady MEng, Dr Ir Abdul Aziz, MSc, Dr Bambang Widiyatmoko M Eng dan Letkol Arh
Drs S Imam Santoso MT, serta para perwira Dislitbangad dan tamu undangan lainnya.(ay), Sumber Koran: Pelita (17 Oktober 2013/Kamis, Hal. 17)