BEKASI, Yayasan Seroja yang menampung veteran penyandang
cacat dan janda pejuang (Warakawuri)TimorTimur di Kelurahan Harapan Jaya,
Bekasi Utara, dikunjungin artis, perusahaan rekaman dan penggiat program
Kamera Ria TVRI, Minggu (6/10).
Menurut Gledek
Aria dari Puspen TNI bersama artis Amela dan BP Music, kunjungan tersebut dilakukan
sebagai bentuk kepedulian terhadap para veteran atau pejuang terkait perayaan
HUT ke-68 Tentara Nasional Indonesia (TNI).
"Kami
datang ke Yayasan Seroja ini dalam rangakaian bhakti sosial.Jika kami
menyerahkan bantuan alat-alat musik dan elektronik, semoga bermanfaat untuk
hiburan," jelas Gledek.
Artis dangdut
Amela dan Afie Teguh dari BP Music menyatakan para veteran membutuhkan perhatian.Mereka
juga perlu dikenang baik jasa maupun pengorbanannya.
MR Ronny Muaya
SH selaku koordinator sekaligus Ketua Forum Komunikasi & Yayasan Seroja
terharu atas kunjungan ini."Kunjungan ini penghargaan bagi kami.Kami
sangat mengapresiasi karena dikunjungi artis dan perusahaan rekaman,"
jelasnya.(santosa/us), Sumber Koran: Pos Kota (07 Oktober 2013/Senin, Hal. 06)