Senin, 21 Oktober 2013

TNI AD Siap Kawal Pemerintahan Muratara


Ditulis oleh Redaktur Sumeks      
Minggu, 20 Oktober 2013 12:59

MURATARA - Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Darat (AD) nantinya siap mengawal jalannya roda pemerintahan di Kabupaten Muratara. Hal itu diungkapkan Komandan Distrik Militer (Dandim)  0406 Kabupaten Mura-Kota Lubuklinggau, Letkol CZI Widyo Hartanto.

"TNI diminta atau tidak diminta tetap menjalankan tugasnya mengawal berjalannya pemerintahan di Muratara," ujarnya.

Widyo menjelaskan, sekarang Plt Bupati Muratara itu hadir untuk menyusun roda pemerintahan baru dan perangkat pendukung pembangunan yang ada. Itupun akan dilakukan evaluasi oleh gubernur.

"Jadi, tidak perlu diributkan. Biarlah semua berjalan dan diberikan dukungan. Pemekaran itu dibentuk untuk percepatan pembangunan masyarakat yang muaranya untuk kesejahteraan masyarakat," jelas Widyo.

Ada tidak pengaman khusus nantinya saat pemerintahan Kabupaten Muratara berjalan?

"Hal yang biasa tetap dilakukan TNI untuk memberikan pengamanan. Namun dilihat dengan situasi nantinya dilapangan. Tapi TNI tetap siaga dan memberikan pengamanan di Muratara bekerjasama aparat kepolisian dan instansi terkait lainnya," katanya. (wek/ndy)