Jumat, 04 Oktober 2013

30 Personel TNI Ikut Seleksi Pegawai KPK



Penulis : Kontributor Magelang, Ika Fitriana
Kamis, 3 Oktober 2013 | 09:18 WIB

MAGELANG, KOMPAS.com — Meski sempat menuai kontroversi, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akhirnya menggelar seleksi perekrutan pegawai dari unsur TNI. Saat ini ada 30 anggota TNI yang tengah menjalani tes seleksi untuk memperebutkan "jatah" menjadi penyidik KPK. 

"Para anggota TNI yang ikut seleksi mempunyai kriteria khusus. Mereka nantinya akan menduduki jabatan eselon II di KPK," terang Kepala Biro SDM KPK Apin Avian, seusai menghadiri Deklarasi LHKPN Cabup dan Cawabup Magelang, di Hotel Grand Artos Magelang, Rabu (2/10/2013).

Rekrutmen anggota KPK dari kalangan TNI, kata Apin, memang baru dilakukan tahun ini, setelah sebelumnya KPK mendapatkan izin dari Panglima TNI. "Kami merasa perlu ada keterlibatan unsur TNI di KPK. Selama ini hampir semua unsur ada di KPK, termasuk jurnalis juga ada yang melamar,” ujar Apin.

Namun, Apin enggan menyebut seberapa penting unsur TNI diperlukan dalam struktur kelembagaan KPK. Apin mengatakan, saat pendaftaran dibuka, respons dari TNI cukup positif.
Sebanyak 30 orang TNI yang berminat langsung mendaftarkan diri melalui asisten personalia TNI. "Jika terpilih, mereka harus menerima konsekuensi berhenti dari pekerjaan sebagai personel TNI alias alih profesi menjadi pegawai KPK," tandas Apin. (Editor : Palupi Annisa Auliani)