Jumat, 04 Oktober 2013

HUT TNI ke-68, Baksos Layanan KB Diikuti 900 Warga



Kamis, 03 Oktober 2013.

SIAGA-JAKARTA Ratusan warga Kelurahan Pondok Ranggon, Kecamatan Cipayung, mengikuti pengobatan dan pelayanan Keluarga Berencana (KB) gratis, di halaman Kantor Kelurahan Pondok Ranggon, Rabu (2/10). Kegiatan yang digelar dalam rangka HUT TNI ke 68 ini, dihadiri Asisten Teritorial Panglima TNI Mayjen TNI S. Widjonarko, Kepala BKKBN Fasli Jalal dan Walikota Jakarta Timur Drs. H.R. Krisdianto, M.Si.

Walikota menyambut baik bakti sosial TNI bersama BKKBN dan Pemprov DKI Jakarta ini dalam memberikan pelayanan kesehatan dan KB secara gratis kepada masyarakat. “Saya atas nama masyarakat Jakarta Timur mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas diselenggarakannya Bakti Sosial KB Kesehatan Terpadu,” katanya.

Kegiatan ini menurutnya sangat strategis, karena ledakan penduduk penduduk dapat lebih berbahaya dari ledakan nuklir kalau tidak dikendalikan. Pembinaan penduduk ini wajib dilaksanakan bersama-sama, agar penduduk dapat terencana dan berkualitas.

“Penduduk yang sangat besar bila tidak terkendali dan terprogram dengan baik juga merupakan ancaman bagi kita semua,” ujarnya.

Sementara itu, Lurah Pondok Ranggon Mahpuz MZ mengatakan, sedikitnya ada 900 warga yang mengikuti bakti sosial KB-Kesehatan dalam rangka HUT TNI ini. Warga menurutnya, mengikuti berbagai pelayanan yang digelar antara lain pengobatan umum sebanyak 500 orang, pelayanan KB sebanyak 330 orang dan papsmear sebanyak 70 orang.

“Pelayanan yang diberikan secara gratis, warga yang datang berasal dari Kelurahan Pondok Ranggon dan kelurahan-kelurahan lainnya di Kecamatan Cipayung,” ujarnya.

Untuk diketahui, saat Walikota Jaktim Drs. H.R. Krisdianto, M.Si mendampingi Asisten Teritorial Panglima TNI Mayjen TNI S. Widjonarko dan Kepala BKKBN Fasli Jalal (ketiga dan keempat dari kiri) saat menghadiri Bakti Sosial Kesehatan-KB dalam rangka peringatan HUT TNI ke 68, di halaman Kantor Kelurahan Pondok Ranggon, Kecamatan Cipayung, Rabu (2/10). Kegiatan ini diisi dengan pengobatan gratis dan pelayanan KB untuk 900 warga di sekitar Kelurahan Pondok Ranggon. (SN)