Jumat, 27 September 2013

Bangun Tiga Kodim di Sulbar



MAMUJU – Menteri Perta­hanan (Menhan) Purnomo Yusgiantoro mengatakan, pada 2014 diprogramkan untuk dibangun tiga markas komando distrik militer (kodim) di tiga kabupaten di Sulawesi Barat (Sulbar).

Hal itu dikatakan Men­han Purnomo Yusgiantoro didampingi Panglima TNI Moeldoko, saat mengunjungi Sulbar, Rabu (25/9). Markas kodim tersebut akan diba­ngun di Kabupaten Mamasa yang berada di pegunungan Sulbar, kemudian di Kabu­paten Mamuju Utara dan Kabupaten Mamuju Tengah yang merupakan daerah oto­nom baru.

Menurut dia, pembagunan tiga markas kodim tersebut akan mulai dilaksanakan pada 2014. "Sudah tidak memadai Sulbar yang memi­liki enam kabupaten hanya memiliki tiga markas kodim pada tiga kabupaten, yakni di Kabupaten Mamuju, Majene, dan Kabupaten Polewali Mandar," katanya.

Oleh karena itu, untuk meningkatkan pertahanan di darat Sulbar dalam rangka mengamankan asset ekonomi maka akan dibangun tiga markas kodim. (Ant/Ino), Sumber Koran: Sinar Harapan (26 September 2013/Kamis, Hal. 02)