Jumat, 02 Agustus 2013

TNI AD-Artha Graha Jual Paket Sembako Murah Rp 25 Ribu



Kamis, 01 Agustus 2013 09:46 wib


JAKARTA - Markas Besar Tentara Negara Indonesia Angkatan Darat (AD) menggelar pasar murah. Pasar murah ini digelar untuk menyambut Idul Fitri 1434 H tahun 2013.  Salah satu pesertanya yakni Artha Graha Peduli.

Direktur Artha Graha Network Wisnu Tjandra mengatakan pasar murah yang dilakukan saat ini sudah memasuki hari ke-12 pelaksanaan Pasar murah Paket Sembako dan Daging Murah Artha Graha yang bekerjasama dengan Indomilk dan Sinarmas.

"Tidak terasa, hari ini sudah memasuki hari ke-12 pelaksanaan pasar murah. Kami laksanakan di lebih 600 titik di Indonesia, sedangkan khusus daging murah kami fokuskan hanya di Jabodetabek," ungkap Wisnu di Mabesad TNI AD, Jakarta, Kamis (1/8/2013).

Wisnu menambahkan, pengadaan pasar murah dengan menjual paket sembako dibanderol dengan harga Rp25.000 yang disubsidi sebesar 50 persen.

"Untuk paket sembako yang terdiri dari beras 2kg, gula 1kg, terigu 1kg serta mie instan sebanyak 5 bungkus, itu seharusnya Rp50 ribu tapi kita jual menjadi Rp25 ribu, sedangkan untuk daging yang dijual saat ini sebanyak 3 ton dengan harga Rp65 ribu per kg yang minggu lalu kita jual Rp70 ribu per kg. Dan khusus untuk anggota TNI disubsidi lagi oleh inkoperasi kartika sebesar Rp5.000 menjadi Rp60 ribu per kg," jelasnya.

Wisnu menjelaskan, pasar murah yang memasuki hari ke-12, secara nasional paket sembako ditargetkan menjangkau lebih dari 600 ribu kepala keluarga di seluruh Indonesia.

"Mulai dari Aceh sampai Papua dan bahkan menjangkau rote. Ini akan bergulir terus kita adakan hingga menjelang Lebaran tiba," tandasnya. Sumber : www.okezone.com