Jumat, 30 Agustus 2013

Jelang Pensiun, Panglima TNI Agus Suhartono: Ada Parpol Dekati Saya

Kamis, 29/08/2013 18:40 WIB

detikNews, Jakarta - Panglima TNI Laksamana Agus Suhartono tidak lama lagi akan memasuki masa pensiun. Belum lagi resmi pensiun dari TNI AL, dirinya sudah didekati oleh partai politik yang ingin merekrutnya sebagai kader. 

"Ada parpol yang mendekati," ujar Agus di Istana Negara, Jl Veteran, Jakarta, Kamis (29/8/2013).

Agus menutup rapat-rapat parpol mana yang mendekatinya. Dia juga mengaku pendekatan parpol kepada dirinya belum bisa diartikan lebih jauh.

"Nggak, beliau hanya menyampaikan melalui forum saja. Tapi kalau secara pribadi nggak ada. Saya waktu di DPR ada acara laporan hasil kinerja saya. Ada yang menyarankan gitu (terjun ke politik -red), tapi untuk sementara saya tidak akan berpikir itu," paparnya.

Ditanya kegiatan setelah penisun, Agus hanya ingin berkumpul bersama keluarga dan berolahraga. Selain itu melakukan hal bermanfaat untuk masyarakat.

Agus juga ditanya soal minat mengikuti konvensi capres PD seperti Endriartono Sutarto. Namun Agus tegas menyatakan dirinya tak berminat ikut konvensi tersebut.

"Oh nggak, nggak. Saya kan tahu diri, itu haknya beliau (Endriartono), tapi kalau saya bahasanya enggak megang gitu kalo jadi presiden," tegasnya.

"Inginnya jadi pengamat, kenapa? Mau ngomong saja apa saja ngga ada yang menyalahkan," canda Agus seraya menjelaskan dirinya ingin menjadi pengamat militer.