Kamis, 01 Agustus 2013

Ada home industri narkoba di lapas?



Wednesday, 31 July 2013 11:01


MEDAN - Di dalam Lembaga Pemasyarakatan (LP) Tanjung Gusta Medan diduga ada sebuah home industri narkoba. Hal ini berhembus saat petugas dari kepolisian maupun TNI-AD yang melakukan penggeledahan setelah dilakukan pemindahan 118 napi dari LP Tanjung Gusta ke berbagai LP di Sumut, hari ini.

Berdasarkan informasi yang diterima Waspada Online dari beberapa oknum petugas yang tidak mau disebutkan namanya mengakui, bahwa mereka menemukan beberapa alat yang diduga sebagai pembuat narkoba, seperti, beberapa tabung kimia, cairan kimia, ganja, alumunium, bong dan beberapa bungkusan plastik sisa narkoba.

Bahkan, napi saat diboyong untuk dipindahkan dari LP Tanjung Gusta menyebutkan, di dalam LP yang selama ini mereka tempati, uanglah yang berbekuasa dan narkoba dengan bebasnya beredar serta diperjual belikan. "Sipir tidak berkuasa di dalam, yang berkuasa itu napi yang ada duit. Tolong kawan media catat pernyataan saya," tambahnya.

Sementara itu, beberapa oknum petugas yang melakukan pemindahan napi juga mengakui adanya home industri di LP terbesar di Sumut tersebut. "Udah gak iya itu, masa bong, alat hisap sabu pun ditemukan di dalam," tambahnya. Sumber : www.waspada.co.id