Achmad Khalik -
Timlo.net
Minggu, 30 Juni
2013 | 14:30 WIB
Solo — Walikota
Solo, FX Hadi Rudyatmo membantah jika penyelenggaraan SBC VI kali ini dinilai
kurang oleh sebagian pihak. Baginya, SBC kali ini lebih baik dari tahun-tahun
sebelumnya. Hal itu didasarkan pada kualitas kostum yang jauh lebih variatif,
mempesona ketimbang tahun-tahun sebelumnya.
“Saya merasa ini
jauh lebih baik daripada tahun sebelumnya. Dari segi kostum jauh lebih bagus,
ya meski jumlahnya menurun tapi tidak apa-apa. Kalau soal penonton yang katanya
menurun drastis saya tidak yakin. Bagi saya jumlah penontonnya masih banyak,”
ucap Rudy.
Untuk SBC tahun
depan, lanjut Rudy, manajemen penonton harus lebih ditingkatkan. Tidak
tanggung-tanggung, untuk membuat tontonan SBC semakin menunjukkan kelasnya
terlebih dalam memanajemen penonton, pihaknya akan meminta bantuan dari anggota
TNI.
“Saya sudah bilang
Dandim dan Danrem, dan mereka setuju. Maka tahun depan akan melibatkan anggota
TNI untuk memberi pemahaman kepada masyarakat agar jauh lebih tertib,” katanya.
Sementara itu,
Wakil Walikota Solo Achmad Purnomo mengusulkan untuk tahun depan, harus ada
penghargaan atau apresiasi khusus kepada peserta SBC yang telah membuat dan
menyajikan kostum terbaik dalam acara tahunan Solo tersebut.
“Karena mereka
adalah kebanggaan kita. Maka saya usul untuk diberikan penghargaan kepada
mereka. Misalnya penghargaan the best performance, the best costum, dan
penilaian yang lain. Dengan penghargaan mereka tentu akan lebih bersemangat,”
pungkasnya.