Minggu, 07 Juli 2013

Jelang Ramadhan, TNI/Polri Bersihkan Pantai Ternate

Penulis : Kontributor Halmahera, Anton Abdul Karim
Jumat, 5 Juli 2013 | 15:36 WIB

TERNATE, KOMPAS.com — Di tengah kesibukannya mengamankan pelaksanaan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Maluku Utara, prajurit TNI/Polri masih sempat melakukan kegiatan sosial, Jumat (5/7/2013). Hampir ribuan personel TNI/Polri di Maluku Utara (Malut) melakukan aksi bersih-bersih pantai dan laut.

Kegiatan ini dalam rangka menyambut bulan Ramadhan. Aksi bersih-bersih ini melibatkan 473 personel TNI dari Korem 152 Babullah dan Lanal Ternate, 120 personel polisi, dan ratusan personel linmas.

Sejak Jumat pagi tadi, ratusan personel ini diturunkan melakukan pembersihan sebagian besar pantai yang ada di Ternate. Utamanya pantai yang didiami penduduk, termasuk juga sungai-sungai (barangka) yang dihuni warga di sekitarnya.

Untuk pembersihan di kawasan laut, sejumlah prajurit TNI terpaksa harus menyelam. Dengan peralatan renang lengkap, puluhan anggota TNI ini menyelam sambil membersihkan kawasan laut Ternate. Mereka tampak bersemangat melakukannya.

Kegiatan ini menarik perhatian warga. Sejumlah warga bahkan terjun langsung membantu kegiatan bertema "Kita Sambut Bulan Suci Ramadhan 1434 H" itu.

Pangdam XVI Pattimura dalam sambutannya yang dibacakan Kasdam XVI/Pattimura Brigen TNI Winston Pardamean Simanjuntak selaku pimpinan apel gabungan mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan keluarga Indonesia yang tangguh. Sebab, selain melibatkan unsur TNI/Polri, kegiatan ini juga melibatkan berbagai kalangan masyarakat, termasuk pemerintah daerah.

"Semua instansi terkait agar dapat berperan aktif mulai dari tahap perencanaan, pelaksanaan, evaluasi dan pengawasan supaya tujuan yang diharapkan dapat terlaksana," imbau Pangdam VXI Pattimura yang dibacakan Brigjen TNI Winston.

Kegiatan ini juga dihadiri Wali Kota Ternate Burhan Abdurahman. Ada pula Danrem 152 Babullah Kol Inf Kosasih Azis, Dan Lanal Ternate Kol Laut (P) HD Gatot Santoso, serta sejumlah perwira tinggi Kodam XVI Pattimura dan Korem 152 Babullah, juga Lanal Ternate.


Editor : Farid Assifa